JURNALSECURITY.com| Jakarta–Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengaku sejauh ini tidak ada masalah yang berkaitan dengan pendanaan. Secara prinsip menurut dia, anggaran saat Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2017 ini cukup tercukupi.
Hal ini dikatakan Mendagri ketika ditemui di acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pilkada Serentak 2017 di Hotel Bidakara, Kemarin, Selasa 31 Januari 2017.
“Untuk anggaran keamanan baik dari pihak KPU dan Bawaslu sudah cukup tercukupi,” ungkapnya dilansir beritanusantara.co.id (2/2).
Terkait dengan pembuatan perencanaan total baik dari Kemendagri maupun dari Kepolisian belum bisa merencanakannya secara total.
Hal ini akan didasarkan pada pengalaman dan juga kasus-kasus Pilkada sebelumnya.
“Kita (Kemendagri) termasuk Polri tidak bisa membuat perencanaan total, karena kan gak boleh saya, tapi setidaknya anggaran untuk keamanan KPU Bawaslu sudah cukup,” tutur dia.
Mendagri hingga saat ini optimis bahwa Pilkada serentak yang dilaksanakan di 101 daerah pada tanggal 15 Februari nanti akan berjalan dengan lancer. Soal pendistribusian surat suara juga sudah dilakukan.
“Sampai hari ini tinggal fokus pengecekan kertas suara, kalau dari monitor semua tiap hari kami punya posko, sudah 95 persen persiapan Pilkada,” tutup Tjahjo. [FR]