JURNALSECURITY| Aceh Tamiang–Security PT. Pertamina siap berlaga dalam ajang Kompetisi di hari Ulang Tahun Satpam 2018 yang di adakan di Kepolisian Resor(Polres) Aceh Tamiang.
Informasi itu disampaikan Fandi Prabudi, Asisten Manager Legal & Relation PT. Pertamina EP Rantau, Jumat (21/12/2018), di ruangan kerjanya Komplek Pertamina Rantau, Kecamatan Rantau, Aceh Tamiang,.
“Security kita sudah siap untuk berlaga di kompetisi dalam rangka HUT Satpam Ke 38 Tahun 2018 yang diadakan Polres Aceh Tamiang”, ujar Fandi Prabudi.
Menurutnya, Security Pertamina sebagai garda terdepan dalam menjaga obvitnas. Untuk itu dituntut memiliki jasmani yang sehat dan bugar, dan siap berkompetisi.
Adanya kegiatan perlombaan atau kompetisi yang diadakan Polres Aceh Tamiang merupakan ajang dan sarana untuk menunjukan kemampuan pihaknya.
“Sebagai suatu profesi mulia yang harus dijaga marwah dan kehormatannya yang hal itu merupakan kebanggaan bagi perusahaan,” jelas Fandi
menurut Asisten itu, bahwa pada bulan Desember 2018 telah dilaksanakan kegiatan penilaian Security oleh team Satbinmas Polres Aceh Tamiang sekaligus untuk persiapan tampil pada acara HUT Satpam Ke 38.
Kegiatan yang dilaksanakan diantaranya, Baris berbaris, Senam Tongkat, Borgol Polri dan Pemecahan material Riol,“jelasnya.
Semua kegiatan berjalan lancar karena personel security dalam keadaan siap untuk berlaga, karena Tim Security Pertamina dilatih oleh Kapten Nasbin Harahap, selaku Senior Security Staff bersama Mayor Budi Oktavian yang disaksikan langsung tim penilai dari Polres Aceh Tamiang sesuai cabang yg diperlombakan, urai Fandi
Kami mengharapkan dukungan dan do’a semua pihak, untuk kesuksesan Security Pertamina EP Rantau pada HUT Satpam Ke 38, “ semoga nanti mereka lancar dalam melaksakan tugas sehari-hari dalam menjaga keamanan,“ tutupnya. [fr]
Sumber: buktipers.com