JURNALSECURITY.com| Poso- Bupati Poso Darmin Sigilipu pimpin upacara Hut Satuan Pengamanan (Satpam) ke-36 bertema ”Kita Tingkatkan Kompetensi Profesi Satpam Indonesia Melalui pelatihan Kompetensi Dalam Rangka Pelaksanaan Tugas Secara Profesional Modern Dan Terpercaya (promoter) Guna menciptakan Stabilitas Keamanan Dan Ketertiban Di Lingkungan Kerjanya “ dilapangan Mapolres Poso Jumat (30/12/16).
Kegiatan tersebut di ikuti oleh Satu peleton Sat Sabhara Polres Poso, Satu peleton Sat Lantas, Satu peleton Sat Pol PP Kab.Poso dan Tiga Peleton Satpam, peringatan ini dilaksanakan secara serentak di seluruh polres dengan maksud untuk mengetahui penggelaran potensi satuan pengamanan swakarsa di wilayahnya masing- masing sebagai mitra keseharian dalam mengemban fungsi kepolisian di lapangan.
Bupati Poso saat membacakan amanat Kapolri Jenderal Tito Karnavian , pelihara dan mantapkan komitmen moral sebagai salah satu pengemban fungsi kepolisian yang memegang teguh kode etik dan kehormatan, bersikap tegas dan cermat dalam menjaga serta menegakkan ketertiban di lingkungan kerja.
Tingkatkan komunikasi, koordinasi dan kemitraan dengan polri dan instansi terkait di lapangan , selalu waspada dan mampu mendeteksi adanya potensi gangguan terhadap proses bisnis organisasi, berinisiatif untuk pengembangan kemampuan teknik dan taktik baik kepolisian terbatas maupun industrial security.
“Saya selaku pimpinan Polri mengucapkan, Selamat Ulang Tahun kepada seluruh personel satuan pengamanan (Satpam) dengan harapan semoga kedepan satuan
pengamanan dapat semakin eksis menunjukkan jati dirinya sebagai unsur utama pengamanan swarkarsa, yang mampu berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” jelasnya seperti diunggah poldasulteng.com.
Usai upacara, acara dilanjutkan dengan pemberian penghargaan kepada 3 anggota satpam terbaik dan dilanjutkan penampilan drill beladiri polri oleh masing-masing perwakilan satpam dan penerimaan piala lomba ketangkasan beladiri polri tongkat dan borgol, foto bersama seluruh personil satpam yang mengikuti upacara hut satpam yang ke -36 tahun 2016. [FR]