JURNALSECURITY | Bogor–Keluarga Besar Korps Satpam Republik Indonesia (KBKS-RI) Jawa Barat menyelenggarakan pertemuan sesama anggota KBKS Jabar untuk melakukan konsolidasi organisasi pada Minggu, 14 Juni 2020.
Ketua KBKS Jabar Empu Saprudin menghimbau kepada seluruh pengurus dan anggota KBKS Jabar untuk terus memperjuangkan hak-hak satpam. “Untuk tetap berjuang dan mendisiplinkan diri dan menanamkan rasa malu ketika sering izin telambat, malu karena lalai dalam kerapihan dan malu tidak mentaati peraturan di lingkungan tempat kerjanya,” ungkapnya, Senin (15/6).
Saprudin mengajak para satpam untuk mendukung pemuliaan profesi satpam dengan cara menegakkan kedisplinan yang dimulai dari diri kita sendiri. Terutama para satpam di wilayah Jabar. “Pemuliaan profesi satpam harus sama-sama kita dukung dengan kedisiplinan,” ujarnya. [fr]