JURNALSECURITY | Jakarta — Beberapa hari yang lalu, Satpam BCA ramai bahkan menjadi ternding topic di Twitter. Pasalnya, Satpam BCA dinilai lebih ramah dari polisi. Saking ramahnya, ada netizen yang menilai anak seorang satpam BCA harus bangga terhadap orang tuanya.
Lalu berapa sebenarnya gaji Satpam BCA?
Dilihat dari situs yang biasa mengulas gaji dan informasi ketenagakerjaan, Minggu (17/10/2021), diungkapkan gaji satpam BCA paling tinggi mencapai Rp 5.197.235 per bulan.
Tentunya besaran gaji itu tergantung dari domisili tempatnya bekerja. Pasalnya ada juga yang menyebut bahwa besaran gaji satpam BCA Rp 2.800.000 per bulan dengan rata-rata mencapai Rp 3.110.151 per bulan.
Saat dikonfirmasi, Executive Vice President Secretariat & Corporate Communication BCA, Hera F. Haryn mengatakan pihaknya selalu memberikan kompensasi terbaik bagi seluruh karyawan termasuk satpam BCA, dengan mengacu pada standar dan ketentuan yang berlaku.
Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja pernah mengungkapkan hal itu karena petugas selalu dilatih agar bersikap ramah dan tidak boleh membeda-bedakan nasabah hanya dari penampilan.
“Kita akan coba melatih petugas untuk tetap bisa bersikap ramah dan jangan membedakan. Jadi kita nggak boleh melihat, menilai orang hanya dengan penampilan,” kata Jahja sebagaimana dilansir detik.com, Kamis (4/3/2021).
Jahja menilai nasabah yang datang tidak bisa ditebak hanya dari penampilan. Jika orang itu memang tidak punya banyak uang, senyum dianggap sebagai ucapan terima kasih dari bank karena telah berkenan untuk datang.
“Karena yang nasabah-nasabah di pasar juga kadang-kadang dia duitnya kencang pakai sendal jepit. Jangan kita lihat ‘wah nih keren pasti banyak duitnya’, belum tentu juga, bisa saja keren tapi penjahat,” jelas dia.[lian]