JURNAL SECURITY | Surabaya – Dalam rangka meningkatkan kualitas badan usaha jasa pengamanan (BUJP) untuk dapat menyejahterakan anggotanya, BPD ABUJAPI Jatim mengandeng beberapa developer untuk menyiapkan rumah bersubsidi.
Demikian hal itu dikatakan Ketua ABUJAPI Jatim Rudi Dwi Santoso, saat menggelar Rakorda dan sosialisasi Perpol No.1 Tahun 2023 tentang Pamswakarsa di Grand Dafam Signature, Surabaya, Kamis (30/03/23)
Lebih lanjut ia menerangkan, namun dari jumlah developer yang ada, baru beberapa saja yang bersedia bekerjasama dengan ABUJAPI Jatim.
“Baru beberapa [developer] yang mempresentasikan ke kita,” ujarnya kepada Jurnal Securiy.
Namun saat ini, kata Rudi, rumah yang sudah siap huni ada sekitar 6000 unit yang letaknya di Grati, Pasuruan, Jawa Timur.
Ia juga mengungkapkan, sebenarnya titik sasaran perumahan subsidi bukan hanya satpam saja melainkan untuk seluruh tenaga alih daya
“Di situ sasarannya adalah masyarakat yang berpenghasilan rendah (MBR). Jadi, gaji yang hanya UMK atau UMR bisa mendapatkan rumah subsidi dengan DP 1 jutaan,” terangnya.
Sementara, lanjutnya, untuk masa tenor maksimal dua puluh tahun, akan tetapi flatya sepuluh tahun. Setelah sepuluh tahun lalu menyesuaikan dari perbankan yang memberikan subsidi.
“Ini memang program Presiden RI, di mana tenaga kontrak itu mendapatkan rumah dari pekerjaannya,” pungkasnya.[BP]