JURNALSECURITY| Tasikmalaya–Profesi sebagai security merupakan profesi yang cukup berat. Terlebih profesi ini membutuhkan fisik dan keberanian yang cukup besar. Apalagi profesi ini pun selalu berhadapan dengan suatu masalah.
Tidak heran profesi ini biasanya dijalani oleh para kaum laki-laki yang kuat, kekar dan berotot. Namun berbeda halnya dengan kantor DPRD kabupaten Tasikmalaya yang ada di kompleks Gebu Singaparna Kabupaten Tasikmalaya. Kantor kini dijaga oleh security yang memiliki paras cantik. Dialah Ifit Fitriani (21).
“Ifit kerja jadi satpam di kantor ini sekitar 5 bulanan. Alhamdulilah kerja disini merasa nyaman. Pokoknya enjoy dan yang kerja disini pada baik hati, baik anggota DPRD ataupun yang bekerja di sekertaris DPRD nya,” kata Ifit Fitriani (21) seperti dilansir Jabarnews, Sabtu (03/02).
Gadis yang dulunya bercita-cita menjadi seorang polisi wanita (polwan) ini mengatakan, dirinya tidak menyangka sama sekali bisa berprofesi menjadi security karena pada awalnya ia ingin menjadi seorang polisi wanita (polwan).
“Tapi apa hendak dikata cita-cita saya tidak kesampaian, mungkin itu sudah suratan dari yang maha kuasa. Saya merasa bersyukur karena sekarang saya punya pekerjaan dan penghasilan meskipun tidak menjadi seorang polisi wanita(polwan),” ungkapnya.
Dipaparkan Ifit, profesinya tersebut sebetulnya tidaklah lepas dari hobinya, yaitu olahraga beladiri karate dan silat.
“Alhamdulilah semenjak saya bekerja jadi security di kantor ini belum ada tindak pidana pencurian. Selama saya bertugas selalu aman, semoga selama saya bertugas tidak ada hal-hal yang di inginkan,” katanya.
Dipaparkan Ifit, selama ini dirinya berusaha melaksanakan tugas dan amanah dengan sebaik mungkin. Terlebih hal tersebut adalah tanggung jawab profesinya.
“Mudah-mudahan pekerjaan saya selalu lancar tanpa ada kendala apapun,dan saya selalu sigap dalam bekerja dan selalu serius guna untuk keamanan di kantor ini. Pokoknya kalau ada tamu masuk selalu saya tanya keperluannya, serta saya selalu memonitoring semua tempat yang ada di kantor ini,” jelasnya. [FR]
Sumber: http://jabarnews.com/2018/02/inidia-security-cantik-maskot-dprd-tasikmalaya.html