JURNALSECURITY | Jambi — Bambang, salah satu petugas satuan pengamanan (Satpam) di Kota Jambi, tak sengaja menemukan magazine berisi delapan butir peluru.
Atas temuanya itu. Bambang pun langsung mendatangi Koramil 415-09/Telanaipura untuk menyerahkan amunisi tersebut, Senin (13/12/2021).
Peristiwa ini bermula saat Bambang membersihkan pekarangan kantor di tempatnya bekerja .Dia awalnya kurang memperhatikan temuan barang tersebut. Namun setelah dicek, dia terkejut mengetahui benda tersebut merupakan barang berbahaya.
“Saya kira mainan anak-anak. Jadi saya terkejut setelah pegang ternyata berat dan ada bentuk peluru,” ujar Bambang, yang juga warga Kenali Asam Atas, Kotabaru itu.
Karena tak ingin menambah persoalan, Bambang langsung mendatangi Koramil 415-09/Telanaipura tempatnya biasa berkoordinasi.
Saya langsung menemui Pak Danramil menyerahkan magazine ini. Karena selama ini Koramil tempat saya berkoordinasi dalam setiap kegiatan,” katanya.
Sementara Danramil 415-09/Telanaipura Mayor Inf Widi Purwoko tidak menyangka bila ada warga menemukan magazine yang masih aktif.
“Saya sempat kaget juga, ada warga memberikan magazine ke Koramil Telanaipura,” ujarnya.[lian]